“New Normal, New Life”

Sudah sekitar dua bulan berlalu semenjak Covid-19 mengemparkan Indonesia. Banyak yang mulai terbiasa dan menjalani hidup layaknya sediakala atau orang biasa menyebut dengan istilah “New Normal”. New normal dikatakan sebagai hidup baru ditengah kasus Covid-19. dimana kegiatan sudah dipersiapkan kembali tetapi dengan adanya perubahan. Beberapa ahli dan pakar kesehatan dunia telah memastikan bahwa kemungkinan paling cepat dapat ditemukannya vaksin yaitu pada tahun 2021. Hal ini berarti masyarakat harus menyesuaikan diri dengan situasi new normal tersebut.

Perlu diingat, meskipun kegiatan sudah mulai berjalan kembali, tetapi virus corona ini masih tetap ada. Tidak semua hal bisa dilakukan seperti sebelum pandemi. Ditambah dengan kurva di Indonesia yang belum melandai atau belum menurun sehingga kita benar-benar diharuskan waspada dan menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah. Jangan sampai pada saat menjalani new normal, kita justru tertular atau menularkan virus kepada orang lain. Nah, hal-hal apa saja sih yang perlu kita lakukan saat menjalani new normal? Yuk simak!

  1. Membiasakan untuk cuci tangan

Sangat penting untuk kita melakukan kebersihan diri, seperti mencuci tangan. Tidak hanya saat tangan terlihat kotor, namun setiap habis menyentuh sesuatu atau keluar rumah wajibnya kita mencuci tangan dengan air dan sabun.

  1. Melakukan physical distancing

Jangan terlena dengan new normal yang berarti kita bisa berkumpul atau melakukan kegiatan dengan banyak orang. Tetap kita harus menjaga jarak pada saat bertemu orang terlebih jika ditempat tempat yang ramai.

  1. Menggunakan masker

Tidak hanya saat sakit, kita juga perlu memakai masker diberbagai kegiatan pada saat new normal ini. Seperti saat berolahraga di gym atau pada saat di kendaraan. Selalu gunakan masker jika kita diluar rumah.

  1. Membatasi aktivitas di luar rumah

Sebisa mungkin untuk kita membatasi kegiatan atau hal hal yang dilakukan di luar rumah. Meski tempat publik sudah banyak dibuka, namun jika memang tidak ada keperluan yang mendesak, lebih baik untuk tetap diam #dirumahaja.

  1. Membawa hand sanitizer

Tidak semua tempat yang kita kunjungi menyediakan toilet atau kran air untuk mencuci tangan, seperti pada saat menaiki kendaraan umum ataupun tempat tempat lainnya yang tidak memungkinkan untuk cuci tangan. Nah hand sanitizer ini lah yang dapat membantu. Sehingga bisa langsung mencuci tangan sesaat setelah menyentuh atau melakukan sesuatu.

  1. Menghindari tempat tempat ramai

Sangat tidak disarankan untuk berada ditempat tempat yang banyak orang. Seperti pusat perbelanjaan yang padat. Sebisa mungkin jika ingin berbelanja, mengutamakan opsi belanja online atau mencari tempat perbelanjaan yang tidak padat pengunjung. Tidak disarankan pula untuk mengadakan pesta atau hal hal lain yang membuat orang ramai berbondong bondong.

  1. Membeli bahan kebutuhan sekaligus dalam jangka satu minggu

Itu meminimalisir kita untuk tidak perlu bolak balik ke supermarket atau tempat perbelanjaan lain. Eitss, tapi berbelanja sewajarnya yaa tidak menimbun!

  1. Bagi lansia, jika terpaksa memang harus keluar, berhati hati lah, karena lansia lebih rentan terhadap virus corona. Jadi harus cermat ketika memutuskan untuk keluar rumah.

 Di atas telah dijelaskan beberapa hal yang perlu dilakukan saat menjalani new normal. Semoga dapat membantu. Jangan lupa juga untuk menjaga kesehatan, seperti makan makanan bergizi, meminum suplemen atau multivitamin untuk menambah daya stamina kamu. Di saat pandemi seperti ini yang paling utama yaitu jangan cemas. Karena semakin kita cemas, itu akan menambah beban pikiran dan membuat imun berkurang. Jadi, selalu terapkan kebersihan dan jaga kesehatan!

Penulis : Serena Kartikasari

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments