Fun Bike AKA, Salah Satu Rangkaian Kegiatan Ajang Kreativitas Akbar 2016

Pelepasan balon yang dilakukan oleh Ketua Panitia, Ketua HMKM, dan Ketua Prodi IKM
Pelepasan balon yang dilakukan oleh Ketua Panitia, Ketua HMKM, dan Ketua Prodi IKM

Himpunan Mahasiswa Kesehatan Masyarakat (HMKM) Fakultas Kedokteran Universias Udayana mengadakan Kegiatan Fun Bike yang merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan Ajang Kreativitas Akbar (AKA) 2016 yang dipanitiai oleh mahasiswa angkatan 2015 Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat (PSIKM) dengan tema ‘Gema Cita dalam Karya’. Kegiatan ini berlangsung pada hari Minggu, 10 April 2016 di Lapangan Parkir Timur Fakultas Kedokteran Universitas Udayana.

Tema kegiatan ini adalah “Ride Your Bike Move Your Body”. Peserta kegiatan ini berjumlah 136 orang yang terdiri para mahasiswa PSIKM dan beberapa komunitas bikers . Tujuan dari kegiatan ini selain untuk memperingati hari ulang tahun PSIKM juga untuk menguji soft skill dari mahasiswa PSIKM angkatan 2015, memperkuat solidaritas, memberikan kesempatan untuk menguji kemampuan koordinasi antar mahasiswa, juga untuk mempererat tali persaudaraan antar mahasiswa angkatan 2015 dan mahasiswa senior.Kegiatan ini diawali dengan acara pelepasan para peserta fun bike yang ditandai dengan pelepasan balon berwarna biru. Kemudian setelah para peserta kembali, acara dilanjutkan dengan membagikan snack dan minuman isotonic kepada para peserta sambil berisitirahat. Setelah itu acara dilanjutkan dengan pemberian hiburan kepada para peserta dan pembagian door prize bagi peserta yang beruntung.

 Kegiatan AKA merupakan salah satu kegiatan yang rutin dilakukan oleh HMKM sejak tahun 2011. Kegiatan ini diharapakan mampu mengakrabkan semua civitas akademika Program Studi Ilmu Kesehatan Masyarakat FK UNUD.Selain mengadakan Kegiatan Fun Bike, panitia AKA juga mengadakan beberapa kegiatan lain, diantaranya Seminar Kesehatan tentang kesehatan reproduksi dengan tema ‘Pro Kontra Kontrasepsi Stop Konsespsi Dini : Siapa yang Pantas Berkontrasepsi?’  yang diselenggarakan pada tanggal 13 Maret 2016 dengan peserta berjumlah hampir 200 orang dan Lomba Essay dan Lomba Video  yang diselenggarakan pada tanggal 9 April 2016 di Gedung PSIKM FK UNUD dengan peserta untuk Lomba Essay tidak hanya berasal dari Bali tetapi juga dari luar Bali seperti Surabaya dan Jogjakarta, untuk Lomba Video diikuti oleh 12 kelompok.

Selain tiga kegiatan sebelumnya, masih ada dua kegiatan lain yang akan diselenggarakan sebagai rangkaian kegiatan AKA 2016 yaitu Kegiatan Baksos dan Malam Puncak. Kegiatan Baksos bertempat di SMP 3 Klungkung pada tanggal 16 April 2016 dengan peserta yang menjadi sasaran kegiatan adalah siswa siswi SMP di Klungkung. Dalam Kegiatan Baksos itu panitia berencana memberikan edukasi tentang Kesehatan Reproduksi (Kespro) Remaja. Malam Puncak diselenggarakn di Lapangan Parkir Timur FK UNUD yang akan diikuti oleh seluruh panitia dan mahasiswa PSIKM. (MH)

Para peserta Fun Bike sedang bersiap-bersiap untuk bersepeda.
Para peserta Fun Bike sedang bersiap-bersiap untuk bersepeda.
Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments