Delapan Manfaat Lidah Buaya bagi Tubuh

Nama “lidah buaya” bagi orang yang belum mengenalnya mungkin akan terdengar aneh dan menyeramkan.  Namun, bagi kita yang sudah tidak asing lagi dengan tanaman ini, pasti sudah langsung terbayang bentuk, dan manfaatnya yang banyak sekali jumlahnya. Di Indonesia, Tanaman lidah buaya sudah dibudidayakan dan diperjual belikan baik dalam bentuk tanaman, maupun dalam bentuk olahan, seperti obat-obatan, kosmetik, dan bahkan kuliner. Selain itu, bentuknya yang unik juga turut membuat masyarakat terpikat untuk menjadikannya sebagai tanaman hias. Apa sajakah manfaat dari tanaman multifungsi ini?

  1. Mengandung berbagai macam vitamin dan mineral.

Dalam sebuah penelitian pada 100 gram lidah buaya, ditemukan kandungan berupa vitamin B1, zat besi, fosfor, karbohidrat, kalsium, lemak, protein, dan energi.

  1. Meningkatkan kekebalan tubuh.

Lidah buaya memiliki kandungan antioksidan yang sangat baik bagi sistem kekebalan tubuh. Dengan mengolah lidah buaya menjadi jus yang nikmat, kita bisa mencegah berbagai penyakit yang bisa menyerang tubuh. Konsumsilah jus tersebut sekali sehari, dan Anda akan terhindar dari penyakit.

  1. Berguna untuk detoksifikasi.

Detoksifikasi atau pengeluaran racun dari dalam tubuh dapat juga dilakukan oleh lidah buaya. Hal ini dikarenakan kandungan protein dalam lidah buaya yang berfungsi sebagai penawar racun. Mengonsumsi lidah buaya secara teratur dapat membantu kita menawar racun dalam tubuh.

  1. Membantu program diet.

Manfaat yang satu ini bukanlah sesuatu yang mustahil, karena kandungan protein dalam lidah buaya sangat cocok dikonsumsi saat diet. Kandungan karbohidrat dan lemak dalam lidah buaya tidak perlu dikhawatirkan, karena jumlahnya tidak akan mengganggu diet Anda. Selain itu, dalam lidah buaya terdapat serat yang dapat melancarkan pencernaan, sehingga dapat membantu menjalankan program diet.

  1. Mencegah terjadinya peradangan.

Kandungan vitamin, mineral, dan zat bermanfaat lainnya di dalam lidah buaya dapat mencegah peradangan yang bisa menyerang organ-organ tubuh kita.

  1. Menyembuhkan luka

Lidah buaya dapat menyembuhkan luka yang Anda alami dengan cara meningkatkan kinerja pembentukan jaringan baru pada bagian tubuh yang luka. Potongkah lidah buaya menjadi dua bagian, lalu keluarkan gel yang ada di dalamnya untuk kemudian dioleskan pada bagian tubuh yang terluka.

  1. Baik bagi kesehatan rambut dan kulit kepala.

Seperti yang kita ketahui, banyak shampoo yang menggunakan lidah buaya sebagai bahannya. Lidah buaya bisa melebatkan rambut dengan enzim yang dikandungnya untuk membasmi sel-sel kulit mati yang menghambat pertumbuhan rambut. Selain itu, lidah buaya juga mengandung asam untuk mengatasi ketombe.

  1. Menghilangkan jerawat.

Gel lidah buaya dapat berfungi sebagai bahan untuk menghilangkan jerawat dan bekasnya. Cukup dengan mengoleskan gel lidah buaya pada jerawat maupun bekas jerawat secara rutin, Anda bisa mengucapkan selamat tinggal bagi pengganggu kulit Anda.

Sumber : http://manfaatsehat.id/manfaat-lidah-buaya/

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments